Pages

Friday, January 11, 2019

Dugaan Kekerasan Seksual Karyawati BPJS TK, SAB Akui Ada Hubungan Khusus

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan Guntur Witjaksono mendukung proses hukum terkait dugaan kekerasan seksual mantan anggota Dewan Pengawas berinisial SAB terhadap stafnya. Pihaknya, kata Guntur, telah menerima pengakuan dari oknum yang terlibat.

"Di rumah, saya mendapat WA (Whatsapp) dari SAB, dikirim ke saya dan Pak Dirut. Langsung merujuk posting-an tersebut, SAB mengakui terjebak dalam hubungan khusus," tutur Guntur di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (11/1/2019).

Setelah mendapat pesan singkat itu, esok paginya diadakan rapat dewan pengawas dan membahas persoalan tersebut. Pada akhirnya, diputuskan anak diskors untuk menghindari kekerasan seksual terulang.

Staf SAB tersebut selanjutnya diskors, dengan niat agar tidak bertemu atasannya. "SAB, stafnya mau ke Jepang ini saja mau ikut. Waduh bahaya, maka diskors namun tetap menerima gaji. Itu SAB sudah di Singapura," kata Guntur.

Kemudian dewan pengawas menggelar rapat lagi tanggal 30 Desember. SAB dimintai klarifikasi.

"Memang diakui ada hubungan khusus dan minta maaf ke kami semua. Saya berpikir dan kami bahwa ini benar-benar terjadi," jelas dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2smvmpm

No comments:

Post a Comment