Pages

Thursday, January 10, 2019

Head Unit Juga Butuh Perawatan Khusus, Begini Caranya

Kini head unit layar sentuh pada setiap mobil lengkap dengan slot perangkat yang beragam selain pemutar CD. Mulai dari koneksi Bluetooth, kabel USB, flashdisk, kabel AUX maupun fitur mirroring. Ada baiknya kalau kamu juga sering menggunakan beberapa macam sistem pemain audio dan video tersebut, atau jangan terus-menerus mengandalkan pemutar CD.

Hanya saja perlu kamu perhatikan gunakan sambungan perangkat yang original dan kapasitas penyimpanan yang sepadan dengan head unit yang ada, apabila terlalu besar kapasitas penyimpanannya, maka sistem audio akan bekerja lebih berat lagi dan biasanya akan memakan waktu untuk loading memutar satu musik.

3. Manfaatkan Audio Steering Switch dan Remote 

Pengemudi maupun penumpang mobil sebenarnya sudah dimanjakan dengan keberadaan tombol pengaturan yang ada pada setir, dan remote yang biasanya tersedia dalam paket pembelian. Hal ini selain memudahkan pengaturan head unit, juga membuat kamu tidak selalu menyentuh layar sentuhnya.

Hal ini karena tidak semua jari yang menyentuh layar audio dalam keadaan bersih. Bisa saja terdapat noda minyak atau bahan kimia yang bisa merusak permukaan layar sentuh head unit, bisa-bisa layar tersebut terkontaminasi dan tidak dapat digunakan lagi.

Manfaat lainnya apabila menggunakan tombol audio yang ada pada setir adalah membuat pengemudi terus memusatkan visibilitasnya ke depan, jadi tidak usah repot menengok head unit saat ingin mengganti musik atau sekadar menaik-turunkan volumenya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2sigPLb

No comments:

Post a Comment