Pages

Wednesday, March 6, 2019

Jokowi Kenalkan KIP Kuliah ke 3.300 Pelajar di Jakarta Selatan

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memperkenalkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah kepada 3.300 pelajar SD, SMP, SMA Jakarta Selatan penerima bantuan KIP. KIP Kuliah merupakan salah satu program baru yang akan dijalankan Jokowi, apabila terpilih kembali menjadi presiden pada periode kedua.

"Anak-anakku, saya beritahu ya. Nanti ini kan Kartu Indonesia Pintar hanya untuk SD, SMP, SMA, SMK, nanti ke depan kami akan ada lagi KIP untuk kuliah," ujar Jokowi di SLB Negeri Pembina Lebak Bulus Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2019).

Jokowi mengatakan, pelajar SMA/SMK yang nantinya ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, dapat menggunakan KIP Kuliah. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berpesan agar para siswa rajin belajar agar bisa melanjutkan ke bangku kuliah.

"Yang paling penting anak-anak harus berprestasi dan memiliki semangat belajar yang baik," kata Jokowi.

2 dari 3 halaman

Bisa Sampai Kuliah ke Luar Negeri

Sebelumnya, capres petahana Joko Widodo atau Jokowi memamerkan beberapa program baru saat pidato politik bertajuk Optimis Indonesia Maju dalam Konvensi Rakyat di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat. Salah satunya, KIP Kuliah.

Dia mengatakan, penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah nantinya bisa melanjutkan pendidikan tinggi hingga ke luar negeri. Menurut dia, program KIP ini diperluas dengan tujuan agar pelajar di Indonesia mendapatkan pendidikan terbaik.

"Nanti terangkut kuliah. Kuliah itu bisa di universitas, politeknik, bisa dalam negeri, bisa di luar negeri," kata Jokowi di PLTU Cilacap Jawa Tengah, Senin (25/2/2019).

Jokowi memastikan anggaran untuk KIP kuliah telah disiapkan. Kendati begitu, dia masih enggan menyebut total uang yang dianggarkan.

"Jumlahnya akan sangat besar anggarannya. Kita siapkan besar," ucap Jokowi.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Tn4Fkf

No comments:

Post a Comment