Pages

Tuesday, April 30, 2019

KPK Menduga Pemberian Uang untuk Bupati Kepulauan Talaud Bukan yang Pertama

Liputan6.com, Jakarta - Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang ratusan juta rupiah dan bebeberapa barang berharga milik Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyuni Maria Manalip. Penyitaan itu terjadi dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang digelar KPK, Selasa (30/4/2019).

"Sejauh ini kami mengamankan sejumlah barang dan uang dengan total nilai lebih dari Rp 500 juta. Ada dua tas bernilai lebih dari Rp 100 jutaan, satu jam tangan dengan harga Rp 200 jutaan dan sisanya anting dan cincin berlian," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta.

Dia menjelaskan, barang bukti tersebut diduga pemberian dari seseorang terkait dengan proyek pembangunan pasar di Kabupaten Kepulauan Talaud. Kemungkinan, pemberian ini bukan yang pertama.

"Kami menduga ada pemberian sebelumnya yang sudah teralisasi," ucap Febri.

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Laode M Syarif mengatakan, kegiatan ini bagian dari rangkaian OTT sejak Senin kemarin menjelang tengah malam, 29 April 2019 di Jakarta.

"Tim juga mengamankan empat orang pihak swasta di Jakarta dan saat ini sudah berada di kantor KPK untuk menjalani pemeriksaan," kata Laode, Selasa (30/4/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DGKfbR

Pohon Tumbang Tewaskan Satu Tukang Ojek di Garut

Liputan6.com, Garut - Diduga akibat kropos dan menua, dua pohon besar kihujan berukuran besar, yang berada di bilangan Jalan Bratayudha, Garut, Jawa Barat, roboh. Pohon itu menimpa tiga orang warga yang tengah melintas di bawahnya, Senin (29/4/2019) siang.

Enda Riswanda, warga Garut Kota, meninggal dunia di tempat, sedangkan dua warga lainnya yakni Abas warga Ciamis dan Amas warga Garut kota mengalami luka cukup serius. Ketiganya langsung dibawa ke rumah sakit umum daerah (RSUD) dr. Slamet Garut.

Didin, salah satu saksi warga sekitar mengatakan, kejadian nahas robohnya dua pohon berusia puluhan tahun tersebut, di saat jalanan sekitar tengah ramai.

“Tadi sebenarnya cuaca cerah, bahkan angin pun tak berhembus kencang, mungkin karena rapuh saja,” ujarnya, Senin (29/4/2019).

Lokasi robohnya pohon yang berdekatan dengan perlintasan keramaian pusat kota Garut, menyebabkan lalu lintas di sekitar kejadian langsung mengalami kemacetan cukup parah. “Polisi langsung menutup arus lalu lintas ke wilayah itu,” kata dia menambahkan.

Ana, salah satu saksi lainnya, yang rumahnya dekat di sekitar lokasi kejadian menambahkan, selama ini lokasi robohnya pohon tersebut, kerap digunakan sebagai area mangkal tukang ojek dari daerah Margawati.

“Makanya, warga di sini juga hampir tak mengenalnya secara persis," kata Ana (49) warga setempat.

Kapolsek Garut Kota, Kompol Uus Susilo mengatakan, dari hasil olah tempat kejadian perkara sementara, peristiwa nahas pohon tumbang itu, menimpa dua pengendara motor dan satu kendaraan angkutan kota yang tengah melintas.

“Satu orang korban meninggal di tempat dan dua orang luka-luka,” kata dia.

Selain menelan korban jiwa, robohnya pohon tersebut mengakibatkan sebuah bangunan tempat semi permanen yang biasa digunakan tempat mangkal tukang ojek ikut hancur, termasuk rusaknya sejumlah fasilitas jaringan listrik yang melintang di sekitar kejadian.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GRTRCA

Top 3 Berita Hari Ini: Aksi Tina Talisa Naik MRT Sambil Berdiri dan Gendong Anak

Berhubungan Seks Saat Hamil, Aman atau Berbahaya?

Melansir laman Daily Star, janin terlindung dalam kantung ketuban serta otot di uterus. Selain itu, ada mukus tebal yang menutup serviks yang berfungsi mencegah infeksi.

Saat penetrasi, penis tak akan masuk terlalu dalam dan menjangkau janin. Meski begitu, hubungan seks dan orgasme bisa menyebabkan kontraksi ringan pada kandung kemih. Mungkin akan menimbulkan rasa kurang nyaman, namun kondisi tersebut normal.

Bila ibu hamil mengalami kontraksi kandung kemih, tak perlu panik. Cukup berbaring hingga kontraksi mereda.

Meski berhubungan seks aman dilakukan ketika hamil, sebaiknya tak perlu merasa wajib berhubungan seks. Sebagian pasangan merasa tak ingin berhubungan saat hamil. Hal itu pun seharusnya tak menjadi masalah.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Y0nd7N

KPK Tetapkan Bupati Kepulauan Talaud Tersangka Suap

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip (SWM) bersama dua orang lainnya sebagai tersangka kasus suap terkait pengadaan barang dan jasa di Kabupaten Kepulauan Talaud Tahun Anggaran 2019.

"Setelah melakukan pemeriksaan sesuai ketentuan, yaitu maksimal 24 jam pertama yang dilanjutkan dengan gelar perkara, KPK menyimpulkan adanya dugaan tindak pidana korupsi penerimaan hadiah atau janji oleh penyelenggara negara terkait pengadaan barang dan jasa di Kabupaten Kepulauan Talaud Tahun Anggaran 2019," kata Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan saat konferensi pers di gedung KPK, Jakarta, Selasa (30/4/2019) malam.

KPK menetapkan tiga tersangka sejalan dengan peningkatan status penanganan perkara ke penyidikan, yakni diduga sebagai pemerima Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud 2014-2019 Sri Wahyumi Maria Manalip (SWM) dan Benhur Lalenoh (BNL) seorang tim sukses dari Bupati dan juga pengusaha.

Sedangkan diduga sebagai pemberi, yakni Bernard Hanafi Kalalo (BHK) seorang pengusaha.

Sebagai pihak yang diduga penerima Sri Wahyumi dan Benhur Lalenoh disangkakan melanggar Pasal 12 huruf a atau huruf b atau Pasal 11 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan atas UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Sebagai pihak yang diduga pemberi Bernard Hanafi Kalalo disangkakan melanggar pasal 5 ayat (1) huruf a atau huruf b atau Pasal 13 UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan atas UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

Basaria pun menjelaskan terkait konstruksi perkara kasus tersebut bahwa tim KPK mendapatkan informasi adanya permintaan fee 10 persen dari Bupati melalui Benhur sebagai orang kepercayaan Bupati kepada kontraktor untuk mendapatkan proyek pekerjaan di Kabupaten Talaud.

"BNL bertugas mencari kontraktor yang dapat mengerjakan proyek dan bersedia memberikan fee 10 persen," ucap Basaria.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GTdlqo

Nyaman Beraktivitas dengan Lensa Kontak Bulanan Acuvue Vita

Liputan6.com, Jakarta - PT. Johnson and Johnson Indonesia melalui unit bisnisnya, Vision, resmi memperkenalkan Acuvue Vita. Mengedepankan tingkat kenyamanan, lensa kontak silikon hidrogel bulanan ini dilengkapi teknologi HydraMax yang memaksimalkan dan mempertahankan kelembapan.

Ditambah desain berupa Infinity Edge, yakni pinggir lensa mulus, meruncing halus, dan sangat tipis, pengguna bisa merasakan pengalaman memakai lensa kontak yang lembut.

Dibuat dari bahan-bahan premium, Acuvue Vita juga dilengkapi deretan fitur yang terdapat pada semua lensa kontak merek satu ini, termasuk teknologi penghalang sinar UV untuk melindungi mata dari 93,4 persen sinar UVA dan 99,8 persen sinar UVB.

"Acuvue Vita dirancang dengan teknologi canggih untuk mendukung transformasi kehidupan kaum muda, khususnya para mahasiswa, dalam mengekspresikan potensi diri mereka," kata Mia Al Maidah selaku Brand Manager Acuvue di Kantorkuu Co Working Space, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019).

Mia menambahkan, dengan eksplorasi yang tengah dilakukan, memakai kacamata dinilai tak lagi efektif. Karenanya, lensa kontak Acuvue Vista hadir sebagai pendukung kegiatan super padat dengan tingkat kelembapan maksimal.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DQJayz

Persib Akan Latihan di Malam Hari Selama Ramadan

Liputan6.com, Bandung Persib Bandung berencana mengubah jadwal latihan dari pagi ke malam hari. Hal itu untuk mengantisipasi kompetisi Liga 1 yang akan diselenggarakan pada 15 Mei 2019 mendatang, bertepatan pula dengan bulan Ramadan.

Terkait bergesernya waktu latihan, bek sayap Persib Supardi Nasir tidak mempersoalkan. Menurut penyandang ban kapten Maung Bandung itu, berlatih di malam hari pada bulan Ramadan adalah cara yang ideal.

"Idealnya memang latihan malam, sebenarnya berbenturan dengan ibadah kita tapi kita harus profesional karena punya kontrak di sini. Kita bisa memaksimalkan ibadahnya di siang hari," kata Supardi, Senin (29/4/2019).

Dia mengatakan idealnya latihan dimulai sekitar pukul 20.00 WIB. Sehingga ada jeda dari berbuka puasa ke waktu latihan yang bisa dimanfaatkan untuk salat tarawih terlebih dulu.

"Mungkin sebelum latihan kita bisa tarawih dulu. Saya berharap berdoa bersama itu penting untuk tim ini dan anak-anak menyadari itu semua," ujarnya.

Supardi mengaku belum mengetahui program latihan yang akan diberikan jajaran pelatih selama bulan puasa. Namun ia menyatakan diri siap dengan segala program yang akan diberikan jajaran pelatih.

"Idealnya memang latihan malam hari karena kalau latihan sore saat Ramadan itu sedikit menguras tenaga. Mungkin satu minggu awal perbedaannya belum terasa tapi kalau puasa kita sudah masuk atau lebih dari satu minggu sudah mulai terasa drastis penurunannya," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2J3Z0ZX

Pembalap Muda Berbakat Rebut Juara di Yamaha Cup Race Boyolali

Liputan6.com, Jakarta Pembalap-pembalap muda berbakat terus bermunculan di Yamaha Cup Race (YCR). Seperti YCR seri 1 di Boyolali, Sabtu dan Minggu (28/4/2019) kemarin, dua pembalap muda meraih hasil maksimal.

Kelas-kelas rookie di Yamaha Cup Race 2019 dihuni pembalap muda potensial seperti di kelas YCR3 dan YCR7. Dua kelas ini diikuti 23 dan 18 starter. 

Dua pembalap muda, M Jordan dan Nicky Hayden yang berusia 12-13 tahun sukses meraih podium terbaik di kelas YCR3 dan YCR7.

Hal ini menjadi salah satu bukti konsistensi Yamaha dalam melakukan pembinaan terhadap rider-rider muda yang berbakat. Yamaha Indonesia juga mengapresiasi kehadiran para tim privateer yang memberikan hadiah untuk privateer terbaik di kelas YCR1 (Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Seeded), YCR2 (Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Novice) dan YCR3 (Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Rookie).

Dalam hal ini, masing-masing diiberikan kepada Agus Setiawan (SS1 Karya Fajar Timur StreetWheel), Aditya Fauzi (Madu Kritsal GDT YMR RRS) serta M. Jordan (Aira YDJ14 The Srokes55 Racing Team).

"Penonton dan peserta begitu antusias dalam Yamaha Cup Race 2019 Boyolali yang menjadi seri pembuka dari perayaan 30 tahun penyelenggaraan Yamaha Cup Race. Mereka sangat menikmati balapan. Terlihat padat di berbagai area. Starter yang ambil-bagian juga tidak hanya dari tim pabrikan, juga privateer banyak yang bertarung," kata M Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang hadir langsung di Yamaha Cup Race 2019 Boyolali yang diramaikan 264 starter.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DGTitp

Meski Berujung Alergi, Kejutan Kekasih di Hari Ultah Bikin Hati Berbunga-bunga

Liputan6.com, Jakarta - Dalam menjalin sebuah hubungan, banyak hal yang dilakukan pasangan untuk bisa membuat hubungan tetap harmonis. Tak perlu sesuatu yang mahal untuk melakukannya.

Seperti kisah seorang wanita yang bekerja di salah satu e-commerce ini. Ia bercerita tentang hal yang pernah dilakukan oleh pasangan di hari bahagianya dalam video yang diunggah oleh channel AsmaraKu pada (23/4/2019) lalu.

Bermula, saat si Pria memberi kejutan kue di hari ulang tahunnya. Ternyata, kue tersebut mengandung kacang, yang memicu timbulnya alergi sang Wanita. Akibatnya, wanita itu pun harus dilarikan ke rumah sakit.

Selama di rumah sakit, sang Pria terlihat sangat khawatir dan berkali-kali meminta maaf. Melihat niat tulus sang kekasih yang ingin membahagiakannya, wanita itu pun terkesan.

Semua yang dilakukan dengan niat yang baik, akan berakhir dengan sesuatu yang baik pula. Seperti pasangan ini. Ingin tahu informasi seputar kesehatan dan juga asmara lainnya? Kunjungi channel AsmaraKu di Vidio.com.

Tak perlu mahal, dengan hal sederhana ini bisa membuat dia terkesan. Apa itu?

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2J5BY4O

7 Beda Gaya OOTD Luna Maya dan Cut Tari, Penasaran Kan?

Liputan6.com, Jakarta Nama artis cantik, Cut Tari sudah pasti terdengar akrab di industri hiburan. Dirinya sering menghiasi layar kaca televisi saat masih aktif membintangi deretan sinetron. Kini, Cut Tari lebih sering terlihat bersama anak semata wayangnya setelah resmi bercerai dari Johannes Yusuf Subrata. 

Seperti diketahui, ibu dari Sidney Azkassyah Yusuf itu berpisah dari sang suami pada tahun 2013 silam. Selain menjadi seorang aktris, pemilik nama lengkap Cut Tari Aminah Anasya ini juga berprofesi sebagai presenter. Paras cantiknya membuat wanita kelahiran tahun 1977 itu banyak dikenal penggemar.

Meski kini sudah tak begitu aktif di dunia hiburan, Cut Tari masih kerap membagikan aktivitasnya melalui akun Instagram pribadinya. Namun ada hal menarik yang terlihat dalam beberapa unggahannya.

Yakni gaya OOTD-nya yang tampak mengenakan busana serupa dengan Luna Maya. Dalam beberapa foto, gaya dan busana yang dikenakan Cut Tari dan Luna Maya kelihatan mirip. Bahkan hingga sudut pengambilan foto sekalipun.

Penasaran seperti apa? Selengkapnya, simak 7 beda gaya OOTD Cut Tari dan Luna Maya, seperti yang dihimpun Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (30/4/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2vvCL72

Perkuat Keuangan Syariah, BI Rilis Aturan Baru soal Sukuk

Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) memperkuat operasi moneter berdasarkan prinsip syariah. Salah satunya dengan memperluas underlying aset penerbitan sukuk Bank Indonesia (SukBI).

BI pun menerbitkan Peraturan Bank Indonesia (PBI) Nomor 21/6/PBI/2019 tentang perubahan ketiga atas peraturan Bank Indonesia Nomor 20/5/PBI/2018 tentang operasi moneter berdasarkan prinsip syariah.

Pengaturan dalam perubahan ketiga PBI operasi moneter mengatur perluasan underlying aset penerbitan SukBI yang kini dapat menggunakan sukuk global yang dimiliki oleh BI sebagai underlying asset SukBI.

Selain itu, terdapat penyempurnaan terhadap akad fasilitas simpanan Bank Indonesia Syariah (Fasbis), sesuai dengan opini dari Dewan Syariah Nasional-Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI) yang semula menggunakan akad wadi’ah menjadi akad ju’alah.

"Ketentuan tersebut berlaku mulai 29 April 2019," seperti dikutip dari laman BI, Selasa (30/4/2019).

Mengutip dari peraturan tersebut, SukBI memiliki karakteristik antara lain menggunakan underlying aset berupa SBSN dan sukuk global, berjangka waktu satu hari dan paling lama 12 bulan yang dinyatakan dalam jumlah hari kalender yang dihitung sejak satu hari setelah tanggal penyelesaian transaksi hingga tanggal jatuh waktu, diterbitkan tanpa warkat.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2PIv4UA

Rawan Bencana, BNPB Nilai Pemindahan Ibu Kota ke Mamuju Kurang Tepat

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho menanggapi wacana pemindahan Ibu Kota Indonesia dari Jakarta ke Mamuju, Sulawesi Barat.

Menurutnya, pemilihan Mamuju sebagai Ibu Kota Indonesia kurang tepat karena termasuk salah satu daerah yang rawan bencana.

"Mamuju dikelilingi oleh beberapa sesar aktif yang bisa berpotensi menimbulkan gempa bumi. Meski pusat gempa tidak berada langsung di wilayah itu, namun letaknya yang dikelilingi sesar bisa berdampak besar pada Mamuju jika terjadi gempa," ujar Sutopo di Kantor BNPB, Jakarta Timur, Selasa (30/4/2019).

Sutopo mengungkapkan beberapa sesar aktif yang mengelilingi wilayah Mamuju, antara lain sesar Makassar, sesar Palu-Koro, sesar Poso, sesar Matano, sesar Lawanopo dan sesar Walanae.

"Tentu kalau kita melihat tatanan geologis di sana, ketika terlepas energinya kemudian gempa. Apalagi pusat gempanya di sana pasti akan dapat merusak wilayah Mamuju," ucapnya.

Meskipun begitu, Mamuju dinilai relatif aman dari bencana tsunami dan erupsi gunung berapi. Namun tidak aman untuk bencana banjir.

"Tetapi rawan dari banjir, rawan dari longsor, dan rawan dari banjir bandang. Pengalaman Maret 2018 lalu terjadi banjir yang cukup besar, ribuan masyarakat terdampak, rumah ribuan yang terendam banjir. Artinya daerah tersebut tidak aman," kata Sutopo memungkasi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2J3CeBn

Live Streaming SCTV Sinetron Orang Ketiga Episode Selasa 30 April 2019

Liputan6.com, Jakarta Marshanda dan kawan-kawan kembali hadir pada episode Orang Ketiga Selasa malam ini.

Drama yang bikin baper kembali hadir sebagai ciri khas Orang Ketiga.

Anda juga bisa menyaksikan episode Orang Ketiga via live streaming di sini.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2IPLYjx

Kapal Asing Makin Agresif Curi Ikan di Laut Natuna

Dalam empat bulan terakhir, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah menangkap 29 kapal asing ilegal di wilayah perairan Indonesia.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) KKP, Agus Suherman mengatakan kapal yang ditangkap tersebut berasal dari dua negara yaitu Vietnam sebanyak 15 kapal dan Malaysia sebanyak 14 kapal.

"Sejak Januari hingga April 2019, KKP berhasil menangkap 29 kapal perikanan asing ilegal, terdiri atas 15 kapal bendera Vietnam dan 14 kapal bendera Malaysia," ujar dia di Jakarta, Senin (29/4/20190.

Agus menjelaskan, penangkapan terbaru dilakukan terhadap satu Kapal Perikanan Asing (KIA) berbendera Malaysia oleh Kapal Pengawas Perikanan (KP) Orca 01 milik KKP.

Kapal berbendera Malaysia tersebut ditangkap di Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia (WPP-NRI) 711 Laut Natuna Utara, Kepuluan Riau, pada Jumat, 26 April 2019.

“Penangkapan KIA Malaysia KM. JHFA 299 TU1 (35.02 GT) dilakukan dalam operasi pengawasan yang dilaksanakan oleh KP Orca 01 dengan Nakhoda Priyo Kurniawan," kata dia.

Saat ditangkap, lanjut Agus, kapal Malaysia tersebut diawaki oleh satu orang berkewarganegaraan Laos.

“Bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh kapal Malaysia adalah melakukan kegiatan penangkapan ikan di WPP-NRI tanpa dilengkapi dengan dokumen perizinan," ungkap dia.

Kegiatan tersebut diduga melanggar Undang-undang Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 45 Tahun 2009 dengan ancaman pidana penjara paling lama enam tahun dan denda paling banyak Rp20 miliar.

Kapal dikawal dan telah tiba di Pangkalan PSDKP pada 28 April 2019. Selanjutnya akan dilakukan penyidikan oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Perikanan Pangkalan PSDKP Batam.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2VaxyBb

Tottenham vs Ajax: Tanpa Kane dan Son, Siapa Pemain Kunci Spurs?

Dilansir dari sumber sama, ketiadaan Harry Kane dan Son Heung-min bisa jadi masalah yang cukup serius bagi Mauricio Pochettino. Namun, pelatih asal Argentina tersebut kemungkinan besar akan memasang Lucas Moura dengan Fernando Llorente sebagai duet utama lini depan.

Lucas Moura juga memiliki kecepatan yang sempat jadi andalan Pochettino di awal musim. Lucas Moura juga menjadi pemain tertajam di Spurs dengan 12 gol di semua ajang.

Sedangkan di lini tengah, Pochettino diprediksi tetap memasang Christian Eriksen dengan kreativitasnya bersama Dele Alli.

Perkiraan Susunan Pemain

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Lloris; Vertonghen, Sanchez, Alderweireld; Rose, Wanyama, Eriksen, Trippier; Alli, Moura; Llorente

Pelatih: Mauricio Pochettino

Ajax (4-3-3): Onana; Tagliafico, Blind, de Light, Mazraoui; dan de Beek, Frenkie de Jong, Schone; Neres, Tadic, Ziyech

Pelatih: Erik ten Hag

Tandukan Lambung Kane Menangkan Spurs Atas Arsenal

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GKstFr

5 Potret Anggun C Sasmi yang Kini Berusia 45 Tahun, Bukti Awet Muda

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi kenamaan Indonesia yang telah dikenal secara internasional, Anggun C Sasmi baru saja berulang tahun. 

Wanita yang identik dengan rambut hitam panjangnya ini baru saja berulang tahun. Tepatnya pada 29 April kemarin.

Kini diva musik asal Indonesia ini telah genap berumur 45 tahun. Tak terasa jika dirinya terlihat seperti umur sekian, namun masih terlihat awet muda.

Anggun juga menjadi salah satu juri dalam ajang pencarian bakal yang terbesar, yaitu Asia's Got Talent yang disiarkan di 19 negara di seluruh Benua Asia, sungguh prestasi yang membanggakan meski sudah kepala empat namun masih memberikan karya-karya terbaiknya.

Berikut 5 potret Anggun C Sasmi yang Liputan6.com rangkum dari akun Instagram @anggun_cipta, Selasa (30/4/2019)

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2V3cLPI

Jadwal Siaran Langsung Liga Champions: Tottenham vs Ajax

Liputan6.com, Jakarta Tottenham Hotspur bakal menghadapi Ajax Amsterdam pada leg pertama semifinal Liga Champions 2018/19. Pertandingan tersebut akan digelar di kandang Tottenham, Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (1/5/2019) dini hari WIB.

Laga Tottenham vs Ajax merupakan duel dua tim kejutan sekaligus kuda hitam di Liga Champions. Pasalnya, keduanya mampu menyingkirkan sejumlah klub yang lebih difavoritkan.

Spurs melangkah ke semifinal dengan menyingkirkan dua tim kuat, Borussia Dortmund dan Manchester City. Sedangkan Ajax secara mengejutkan mendepak juara bertahan Real Madrid dan Juventus.

Karena itu, tidak seorang pun yang mengira Spurs dan Ajax akan melaju ke semifinal Liga Champions. Berikut jadwal Liga Champions, siaran langsung Tottenham vs Ajax:

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GKSVyU

Kuartal I 2019, Intiland Cetak Pendapatan Rp 887,61 Miliar

Liputan6.com, Jakarta - PT Intiland Development Tbk (DILD) merilis kinerja sepanjang kuartal I 2019. Perseroan meski cetak kenaikan pendapatan tetapi laba merosot hingga Maret 2019.

Mengutip laporan keuangan yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (30/4/2019), PT Intiland Development Tbk meraup pendapatan Rp 887,61 miliar hingga kuartal I 2019. Pendapatan perseroan tumbuh 25,15 persen dari periode sama tahun sebelumnya Rp 709,19 miliar.

Akan tetapi, laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun 57,08 persen dari Rp 112,78 miliar pada kuartal I 2018 menjadi Rp 48,39 miliar pada kuartal I 2019.

Sedangkan, laba kotor perseroan tumbuh 10,4 persen dari Rp 283,47 miliar hingga kuartal I 2018 menjadi Rp 313,03 miliar hingga kuartal I 2019.

Perseroan membukukan beban usaha melonjak menjadi Rp 156,18 miliar pada kuartal I 2019 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 145,67 miliar.

Selain itu, beban lain-lain naik menjadi Rp 90,70 miliar hingga kuartal I 2019 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 48,73 miliar. Perseroan mencatatkan kenaikan beban bunga menjadi Rp 94,68 miliar pada kuartal I 2019 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 59,70 miliar.

Perseroan alami kerugian kurs mata uang sebesar Rp 486,50 juta dari periode kuartal I 2018 untung Rp 32,11 juta. Pendapatan bunga naik menjadi Rp 8,10 miliar selama kuartal I 2019.

Laba usaha naik 13,3 persen menjadi Rp 156,18 miliar hingga kuartal I 2019 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 137,79 miliar. Dengan melihat kondisi itu, laba per saham dasar merosot dari 11 menjadi 5 pada kuartal I 2019.

Total liabilitas perseroan tercatat merosot menjadi Rp 7,49 triliun pada 31 Maret 2019 dari posisi 31 Desember 2018 sebesar Rp 7,69 triliun. Ekuitas perseroan tumbuh menjadi Rp 6,62 triliun pada 31 Maret 2019. PT Intiland Development Tbk kantongi kas Rp 1,09 triliun pada 31 Maret 2019.

Direktur Pengelolaan Modal dan Investasi Intiland Development, Archied Noto Pradono menuturkan, pertumbuhan pendapatan usaha terutama berasal dari peningkatan pengakuan pendapatan dari segmen pengembangan mixed-use dan high rise.

Peningkatan itu seiring dengan perkembangan penyelesaian sejumlah proyek mixed use dan high rise di Jakarta dan Surabaya seperti Fifty Seven Promenade, Graha Golf dan The Rosebay.

"Pembangunan beberapa proyek mixed-use dan high rise akan selesai tahun ini. Kami berharap pasar properti dapat tumbuh positif dan minat beli konsumen dan investor cepat kembali pulih," ujar Archied, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Selasa pekan ini.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Jbhub7

PT PP Presisi Raup Laba Rp 101 Miliar di Kuartal I 2019

Pemerintah Aljazair kembali menunjuk PT Wijaya Karya (Persero) Tbk atau WIKA sebagai kontraktor pelaksana untuk membangun 1.185 unit logement (rumah) di Gurun Sahara, Ouargla, Aljazair.

Direktur Utama WIKA Tumiyana mengatakan, total nilai kontrak pembangunan logement ini mencapai Rp 500 miliar. "Pengerjaannnya ditargetkan akan berlangsung selama 36 bulan dan berakhir pada Desember 2021," jelasnya dalam keterangan tertulis, Senin (29/4/2019).

Dengan penunjukan tersebut, jumlah logement yang dibangun oleh WIKA di negara yang terletak di Afrika Utara itu kini mencapai 5.385 unit. Sebelumnya, perseroan mendapat kepercayaan untuk membangun 700 dan 1.000 unit logement di Baraki dan El Harrach, kemudian dilanjutkan dengan 1.250 unit logement di Khemis Miliana.

Baca Juga

WIKA Gedung Buka Lowongan Kerja Terbaru, Siapa Mau?Jalur Kereta Layang Jakarta Mulai Dibangun pada 2020Top 3: Lowongan Kerja di Berbagai BUMN   

Tumiyana menuturkan, Gurun Sahara merupakan salah satu tempat terpanas di dunia dengan suhu maksimum bisa mencapai 50 derajat celcius. Kondisi tersebut berpotensi tidak baik pada pembetonan sehingga waktu pengerjaannya pun dibagi untuk menghindari suhu panas pada siang hari.

"Kondisinya sangat panas pada siang hari dan sangat dingin pada malam hari, tapi teman-teman antusias karena memiliki tantangan baru. Dari situ, waktu kerjanya dibagi menjadi dua, yaitu mulai dari jam 5-11 siang dan dilanjutkan jam 5 sore-11 malam," ungkap dia.

Selain pengerjaan proyek di Gurun Sahara, Aljazair, WIKA juga terlibat dalam pembangunan Jembatan Limbang yang merupakan Cable Stayed Bridge Pertama di Sarawak, Malaysia. Secara progres, pengerjaan Limbang Bridge kini mencapai 11,78 persen.

Menurut Tumiyana, jembatan yang membentang sepanjang 772 meter dan lebar 20,5 meter di atas Sungai Limbang Sarawak ini merupakan proyek jembatan cable stayed kedua WIKA di luar negeri setelah Jembatan Comoro di Dili, Timor Leste.

"Tujuannya untuk mempersingkat jarak tempuh antara kota Limbang dengan Brunei Darussalam sekaligus mendukung upaya pengembangan daerah-daerah baru di Malaysia," jelas dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2XYc6MG

Kisah Player Escort Kids Allianz PSM: Tak Ada Markkanen, Aaron Evans pun Jadi

Jakarta - Anak-anak Player Escort Kids Allianz begitu bersemangat mendampingi para pemain PSM Makassar dan Home United pada matchday kelima Grup H Piala AFC 2019. Pertandingan ini digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2019).

Satu player escort kids yang sangat antusias adalah Euro. Bocah laki-laki berusia 10 tahun itu bermimpi dapat bergandengan dengan bomber PSM Makassar, Eero Markkanen.

Sayangnya, keinginan Euro tak kesampaian. Pasalnya, striker asal Finlandia itu dalam hukuman akumulasi kartu kuning sehingga absen memperkuat tim Juku Eja.

Walau hasratnya tak terwujud, Euro tetap senang saat menemani bek PSM, Aaron Evans, dalam prosesi sebelum kick-off.

Para pemain PSM Makassar merayakan gol yang dicetak oleh Guy Junior ke gawang Home United pada laga Piala AFC 2019, Selasa (30/4). PSM menang 3-2 atas Home United. (Bola.com/Yoppy Renato)

"Walau aku tinggal di Pulogadung, Jakarta Timur, tapi aku lahir di Makassar. Aku mengidolai Eero Markkanen," ujar Euro kepada Bola.com.

"Saya ingin meminta foto bersama Markkanen. Tapi, dia tidak bermain. Tadi saya bersama Aaron Evans," kata Euro.

Markkanen memang menjelma sebagai andalan PSM Makassar di lini depan, sehingga mampu menarih perhatian para penggemar. Hingga babak penyisihan grup Piala AFC, pemain berusia 27 tahun itu telah mengemas lima gol.

Keceriaan Player Escort Kids Allianz bertambah karena pemain PSM dan Home United juga ramah saat menggandeng mereka. Momen tu pun menjadi pengalaman berarti.

Berita video highlights Grup H Piala AFC 2019 antara Kaya FC melawan PSM Makassar yang berakhir dengan skor 1-2 di Stadion Panaad, Filipina, Rabu (17/4/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2JbfkIx

Tiba di Gedung KPK, Bupati Kepulauan Talaud Mengaku Bingung

Liputan6.com, Jakarta - Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyuni Maria Manalip tiba di Gedung Merah Putih KPK, Selasa malam. Sri merupakan salah seorang yang terjaring dalam operasi tangkap tangan (OTT) oleh tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pantauan di lapangan, Sri tiba sekitar pukul 20.17 WIB dengan dikawal lima orang petugas KPK. Sri yang mengenakan baju batik biru, celana panjang, dan topi cokelat melangkah pelan dari halaman menuju ke pintu masuk.

Awak media yang menunggu kedatangan Sri sejak sore, lantas mencecar dengan sejumlah pertanyaan. Salah satunya soal kasus yang sedang menderanya.

Namun, Sri mengaku tak tahu-menahu bisa digiring ke KPK.

"Saya bingung karena tidak ada yang saya terima tiba-tiba dibawa ke sini," ujar dia di gedung KPK, Selasa (30/4/2019).

"Tidak benar saya terima hadiah," dia melanjutkan.

Sementara itu, Juru Bicara KPK Febri Diansyah sebelumnya menjelaskan, kasus yang menjerat Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyuni Maria Manalip berkaitan dengan proyek pembangunan pasar di Kabupaten Kepulauan Talaud.

Selain menangkap kepala daerah, pihaknya juga menyita sejumlah barang bukti.

"Sejauh ini kami mengamankan sejumlah barang dan uang dengan total nilai lebih dari Rp 500 juta. Ada 2 tas bernilai lebih dari Rp 100 jutaan, 1 jam tangan dengan harga Rp 200 jutaan dan sisanya anting dan cincin berlian," ujar dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GT0iVY

Tottenham vs Ajax: Pochettino Masih Belum Percaya Bisa Tembus Semifinal Liga Champions

Jakarta - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengaku masih tak percaya bisa mengantarkan pasukannya ke semifinal Liga Champions. Dia menyebut, hal itu merupakan mimpinya sejak lima tahun lalu.

"Saya seperti berhasil mewujudkan impian saya. Berada di semifinal Liga Champions bersama Tottenham Hotspur adalah impian yang menjadi kenyataan," ujar Pochettino.

"Saya memimpikan hal itu lima tahun lalu dan hal itu menjadi kenyataan pada saat ini."

"Saya sudah percaya kalau impian bisa menjadi kenyataan. Anda harus memiliki mimpi yang tinggi dan berusaha keras untuk mewujudkannya."

"Jangan takut bermimpi, namun jangan menyerah untuk mendapatkannya," ungkap Pochettino.

Keberhasilan Tottenham Hotspur mencapai semifinal Liga Champions, merupakan kali pertama untuk klub tersebut sejak format baru kompetisi tersebut. Tottenham Hostpur lolos dari fase grup yang diisi Barcelona, Inter Milan dan PSV Eindhoven.

Lalu, Tottenham menghadapi Borussia Dortmund di babak 16 besar Liga Champions . Saat itu, Tottenham tampil solid dan melaju ke perempat final dengan agregat 4-0.

Setelah itu, Tottenham Hotspur menyingkirkan Manchester City di babak perempat final. The Lilywhites menang setelah unggul agresivitas gol tandang.

Berita video statistik head to head jelang laga leg pertama semifinal Liga Champions 2018-2019, Tottenham Hotspur vs Ajax, di London, Selasa (30/4/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2IShvB8

Menteri Susi: Harus Ada Efek Jera Bagi Penabrak Kapal Patroli RI

Dalam empat bulan terakhir, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah menangkap 29 kapal asing ilegal di wilayah perairan Indonesia.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) KKP, Agus Suherman mengatakan kapal yang ditangkap tersebut berasal dari dua negara yaitu Vietnam sebanyak 15 kapal dan Malaysia sebanyak 14 kapal.

"Sejak Januari hingga April 2019, KKP berhasil menangkap 29 kapal perikanan asing ilegal, terdiri atas 15 kapal bendera Vietnam dan 14 kapal bendera Malaysia," ujar dia di Jakarta, Senin (29/4/2019).

Agus menjelaskan, penangkapan terbaru dilakukan terhadap satu Kapal Perikanan Asing (KIA) berbendera Malaysia oleh Kapal Pengawas Perikanan (KP) Orca 01 milik KKP.

Kapal berbendera Malaysia tersebut ditangkap di Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia (WPP-NRI) 711 Laut Natuna Utara, Kepuluan Riau, pada Jumat, 26 April 2019.

“Penangkapan KIA Malaysia KM. JHFA 299 TU1 (35.02 GT) dilakukan dalam operasi pengawasan yang dilaksanakan oleh KP Orca 01 dengan Nakhoda Priyo Kurniawan," kata dia.

Saat ditangkap, lanjut Agus, kapal Malaysia tersebut diawaki oleh satu orang berkewarganegaraan Laos.

“Bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh kapal Malaysia adalah melakukan kegiatan penangkapan ikan di WPP-NRI tanpa dilengkapi dengan dokumen perizinan," ungkap dia.

Kegiatan tersebut diduga melanggar Undang-undang Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 45 Tahun 2009 dengan ancaman pidana penjara paling lama enam tahun dan denda paling banyak Rp20 miliar.

Kapal dikawal dan telah tiba di Pangkalan PSDKP pada 28 April 2019. Selanjutnya akan dilakukan penyidikan oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Perikanan Pangkalan PSDKP Batam.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DIxhuh

Begini Proses Syuting Avengers: Endgame yang Direkam Diam-Diam

Nominal tersebut cukup fantastis mengingat dalam video tampak para pemeran Avengers: Endgame yang berkumpul di satu tempat. Bagaimana tidak, para Avengers yang terlihat bringas dalam film justru berkumpul menjadi satu dan terlihat akrab. Tentu saja video ini membuat para penggemar histeris.

Namun, ada yang menarik dari video yang diunggah Chris Pratt itu. Pasalnya, di akhir video terdengar dirinya menjelaskan bahwa video yang ia rekam itu adalah ilegal. Ya, sudah menjadi rahasia umum bahwa Marvel sangat ketat menjaga kerahasiaan cerita akhir dari para Avengers.

Karenanya, tak ada satupun aktor yang mengunggah momen syuting mereka ataupun sekadar menceritakan secuil cerita dalam wawancara. Akan tetapi peraturan tersebut nampaknya tidak diambil pusing oleh Chris Pratt.

Ia tetap saja bandel dan justru merekam momen langka yang memperlihatkan suasana perkumpulan pemeran Avengers: Endgame. Tampak Chris Evans, Robert Downey Jr, Chris Hemsworth, Jeremy Renner, Dave Bautista, Tom Holland, Sebastian Stan, Elizabeth Olsen, Don Cheadle, Chadwick Boseman, Paul Rudd, Mark Ruffalo, Pom Klementieff, Benedict Cumberbatch, dan tentu saja Chris Pratt sendiri.

Selain itu, pemeran pengganti Nebula dan Gamora juga sempat tertangkap kamera. Meski video fenomenal tersebut diunggah Chris Pratt setelah film dirilis, namun banyak orang yang berterima kasih padanya. Berkatnya, para penggemar dapat melihat momen langka kedekatan para aktor dalam satu layar.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2W9vXYB

Kesan Reino Barack saat Dengar Syahrini Mengaji

"Kalau diranking-in sih nomor satu kedekatan sama Tuhan ya. Saya kan biasanya pagi atau siang olahraga. Kerjanya duduk ngelihatin angka, presentasi, meeting-meeting," ungkap Reino.

Tentu saja hal ini terjadi karena pengaruh dari pelantun "Restu" itu. Dua bulan menikah, keduanya juga masih saling beradaptasi. Mencoba untuk menjadi pasangan yang lebih baik dan banyak belajar tentang agama.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DDbuEs

Menanti Nyanyian Tersangka Dugaan Korupsi Dana Hibah Pilwalkot Makassar

Tim Penyidik Subdit III Tipikor Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sulsel terus menggenjot pemeriksaan terhadap dua orang tersangka dalam kasus dugaan penyimpangan dana hibah pelaksanaan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar periode 2018-2023.

Kedua orang tersangka dalam kasus tersebut masing-masing Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar, Sabri dan Bendahara Pengeluaran Pembantu KPU Kota Makassar, Habibi.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sulsel, Kombes Pol Yudhiawan Wibisono mengatakan pihaknya akan terus berupaya mengembangkan kasus yang telah mengantongi taksiran kerugian negara sebesar Rp 5 miliar lebih itu.

"Tidak menutup kemungkinan dari hasil penyidikan bisa berkembang ke beberapa tersangka berikutnya. Tapi intinya saat ini masih dua orang tersangka dulu dan sementara diperiksa intensif," kata Yudhiawan di Mapolda Sulsel, Senin 29 April 2019.

Ia tak menampik adanya dugaan keterlibatan para mantan Komisioner KPU Makassar dalam kasus dugaan penyimpangan dana hibah yang sementara ditangani. Meski demikian, kata Yudhiawan, penyidik masih berupaya mendalami hal tersebut.

"Sampai saat ini mereka masih berstatus saksi. Potensi tetap ada. Kita tunggu saja hasil penyidikan selanjutnya," ujar Yudhiawan.

Sebelumnya, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sulsel langsung menahan kedua tersangka dalam kasus dugaan penyimpangan dana hibah Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar periode 2018-2023, Selasa 23 April 2019.

"Penahanan keduanya untuk mempermudah jalannya proses penyidikan," kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani.

Dugaan korupsi yang menjerat keduanya berawal saat KPU Kota Makassar menerima dana hibah sebesar Rp 60 miliar dalam rangka pelaksanaan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar tahun 2018.

Bantuan dana hibah tersebut tercatat dalam naskah perjanjian hibah daerah yang ditandatangani oleh Wali Kota Makassar, Moh. Romdhan Pomantu dan Ketua KPU Makassar saat itu, M. Syarief Amir.

Dalam pelaksanaannya, ditemukan rencana anggaran biaya Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota tahun 2018 yang tidak direalisasikan serta terdapat pungutan pajak yang tidak disetorkan ke kas daerah.

Pungutan yang tak disetor antara lain berupa pengadaan barang dan jasa yang belum dibayarkan kepada penyedia jasa, pembayaran honor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang belum terbayarkan serta pajak yang telah dipungut sejak bulan November hingga bulan Oktober 2018 yang juga diketahui tak disetorkan ke kas daerah.

Atas temuan itu, tim Inspektorat pun melakukan pemeriksaan mendalam. Alhasil berdasarkan hasil pemeriksaan Inspektorat Kota Makassar bernomor 0002/Insp/780.04/I/2019 tanggal 8 Januari 2019, ditemukan kekurangan kas senilai Rp 5.891.456.726.

Hasil yang sama juga ditemukan oleh Inspektorat Sekretariat Jenderal KPU RI. Dimana hasil pemeriksaan Inspektorat Sekretariat Jenderal KPU bernomor LAP-60/K.08/XI/2018 tanggal 14 November 2018, ditemukan ketekoran kas sebesar Rp 5.601.544.741.

"Kedua tersangka diduga melanggar Pasal 2 ayat (1) subsidair Pasal 3 UU No. 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi Juncto Pasal 9 UU RI No. 20 tahun 2001 tentang perubahan atas UU No. 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi Juncto Pasal 55 ayat (1) ke 1," Dicky menandaskan.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WlzsLP

Raup Rp 17 Triliun, Avengers: Endgame Masuk Film Terlaris Sepanjang Masa

Liputan6.com, Jakarta - Avengers: Endgame terus menorehkan pencapaian di dunia perfilman Amerika Serikat (AS) dan dunia. Terkini, seri keempat Avengers berhasil menjadi film pertama yang meraup USD 1 miliar.

Dilaporkan Polygon, Avengers: Endgame meraup USD miliar atau Rp 14,4 triliun (USD 1 = Rp 14.194) dalam lima hari. Dengan ini, film tersebut menjadi film pertama dalam sejarah yang berhasil mencapai hal itu.

Berdasarkan data Box Office Mojo, Avengers: Endgame sedang berada di posisi 17 film terlaris sepanjang masa. Pendapatannya sejauh ini adalah USD 1,2 miliar (Rp 17 triliun). Posisi ini pun masih sementara, dan ada kemungkinan peringkat film naik terus naik.

Disney menyebut Avengers sudah mengalahkan pendapatan Avengers: Inifity Wars dalam pendapatan di minggu pertama secara domestik. Pendapatan Infinity Wars adalah sebesar USD 256,7 juta (Rp 3,6 triliun), sementara Endgame mendapat USD 350 juta (Rp 4,9 triliun).

Pencapaian Avengers: Endgame di seluruh dunia juga menjadi sorotan, terutama karena pencapaiannya di China. Pada hari pembukanya, film itu meraup USD 107,8 juta (Rp 1,5 triliun).

Selain itu, Avengers: Endgame juga memiliki debut global terbesar dalam IMAX, yakni USD 91,5 juta (Rp 1,2 triliun).

Avengers: Endgame juga menandakan film ke delapan Marvel Studios yang meraup USD 1 miliar (Rp 14,1 triliun). Sebelumnya ada Captain Marvel yang juga menembus angka tersebut.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WhEwRk

Frenkie De Jong Ragu Segera Tembus Starter Barcelona

Liputan6.com, Amsterdam - Gelandang Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong merasa tak yakin dirinya akan langsung jadi starter reguler di klub barunya musim depan, Barcelona.

De Jong sudah sepakat untuk bergabung dengan Barcelona sejak Januari lalu. Pemain yang baru berusia 21 tahun itu digaet dengan biaya mencapai 71 juta euro plus 11 juta euro dalam bentuk bonus.

De Jong akan bergabung dengan Barca mulai musim panas mendatang, tepatnya mulai 1 Juli 2019. De Jong mendapat kontrak selama lima tahun atau hingga musim panas 2024 mendatang.

Lini tengah Barcelona saat ini disesaki dengan para pemain kelas dunia, mulai dari Sergio Busquets, Ivan Rakitic, Arturo Vidal, hingga Arthur Melo.

Hal inilah yang membuat De Jong tak terlalu berharap bakal langsung mendapat kesempatan bermain reguler di skuat Ernesto Valverde musim depan.

"Saya tidak berharap langsung menjadi pemain inti [starter] di Barcelona," ujar De Jong seperti dikutip Marca.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2V51jmS

10 Kata Kata Move On yang Bisa Bikin Kamu Dewasa Menatap Masa Depan

“Kita hidup untuk saat ini dan untuk nanti, bukan untuk yang sudah berlalu.”

Kata kata move on yang pertama ini sangat pendek tapi sangat mengena. Hanya dengan kalimat pendek ini dapat membuat kamu sadar bahwa kamu memang hidup untuk hari ini dan hari nanti, bukan untuk masa lalu yang telah berlalu. Kamu tidak bisa lagi menggapai masa lalu dan lebih baik meninggalkannya saja untuk dijadikan pelajaran dan pengalaman. 

"Kamu tak bisa kembali menjadi dirimu di masa lalu, namun kamu dapat berubah sekarang menjadi dirimu yang lebih baik lagi dimasa mendatang".

Seakan menyambung kata kata move on sebelumnya, kata kata ini memiliki fokus kepada masa mendatang pula. Dikatakan bahwa kamu bisa berubah menjadi dirimu yang lebih baik lagi di masa mendatang dibandingkan dengan masa lalu. Kamu tak bisa kembali menjadi dirimu di masa lalu dan sebaiknya berubah menjadi lebih baik di masa mendatang, seperti yang dijelaskan pada kata kata move on satu ini.

"Masihkah kamu tidak mau melepas masa lalu dan terus bersedih karenanya? Ingatlah teman, suatu kebahagiaan ada di masa depan, bukan di masa lalu. "

Berfokus kepada masa depan lagi, kamu diingatkan untuk melepas masa lalu dan tidak bersedih lagi karena masa lalu tersebut. Karena kamu hanya bisa menemukan kebahagiaan di masa depan dengan melepaskan dan melupakan masa lalu. Setidaknya seperti itulah yang ingin disampaikan oleh kata kata move on satu ini.

"Mempertahankan artinya kamu percaya akan masa lalumu. dan Melepaskan artinya kamu percaya akan adanya masa depan yang baru."

Kata kata move on ini mengatakan kalau mempertahankan membuatmu tetap berada di masa lalu, sedangkan ketika kamu memilih untuk melepaskan makan kamu percaya akan adanya masa depan yang baru.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2vtqzDM

Tottenham vs Ajax: Laga Emosional 4 Pilar Spurs

Jakarta - Tottenham Hotspur akan menghadapi Ajax pada laga semifinal Liga Champions. Laga tersebut akan menjadi laga yang emosional karena ada empat mantan bintang Ajax yang bermain untuk The Lilywhites.

Christian Eriksen, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, dan Davinson Sanchez merupakan empat pemain yang pernah membela Ajax. Tak dimungkiri, Ajax adalah klub pertama tempat mereka merajut karier profesional di dunia sepak bola.

Namun, empat pemain Tottenham tersebut harus menerima konsekuensi sebagai pesepak bola profesional. Ketika klubnya yang sekarang bertemu dengan mantan klubnya, empat pemain tersebut harus melupakan sejenak kenangan dan rasa cinta kepada Ajax.

"Laga melawan Ajax adalah laga yang spesial. Saya tak sabar untuk terlibat pada pertandingan tersebut," ujar Vertonghen.

Rasa emosional yang ditunjukkan Ajax bisa dipahami, karena ia pernah menjabat sebagai kapten Ajax. Vertonghen sempat mengatakan kalau ia tidak mengira Tottenham bisa bertemu dengan Ajax.

Lain Jan, lain Eriksen. Pemain asal Denmark itu lebih fokus membahas Frenkie de Jong. Gelandang muda tersebut sering disebut sebagai suksesor de Eriksen di Ajax.

"Frenkie de Jong belum memiliki banyak pengalaman bermain di level tertinggi. Namun, saya mengapresiasi pencapaiannya bersama Ajax pada musim ini. Mereka luar biasa," ungkap Eriksen.

Dua pemain lainnya, yaitu Davinson Sanchez dan Toby Alderweireld, sudah bersiap untuk menghadapi mantan timnnya. Sanchez yang merupakan anggota Ajax saat kalah dari Manchester United pada laga final Liga Europa 2017, siap untuk melanjutkan kejutan bersama Tottenham Hotspur.

Berita video statistik head to head jelang laga leg pertama semifinal Liga Champions 2018-2019, Tottenham Hotspur vs Ajax, di London, Selasa (30/4/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2VENsCY

Jangan Mandi Malam, Ini 5 Dampak Buruk yang Bisa Terjadi pada Tubuh

Mandi malam ternyata bisa mempercepat penuaan dini. Beberapa orang mengatakan bahwa tubuh tidak dapat menerima rangsangan air dingin ketika kita mandi di malam hari.

Jika mandi malam dilakukan secara terus menerus, maka peningkatan metabolisme akan terjadi. Jika ingin semua kembali normal, maka kita membutuhkan pasokan kalori dan oksigen yang cukup untuk menstabilkannya.

Apabila itu tidak dilakukan, maka penuaan diri akan terjadi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GK3WAp

Sosok Mbah Waginah, Penjual Gudeg Jogja Berusia 95 Tahun yang Masih Giat Bekerja

Menteri Susi Ungkap Alasan Kapal Asing Tak Kapok Curi Ikan di Laut RI

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini beredar video kapal TNI Angkatan Laut yang ditabrak oleh kapal Vietnam saat hendak ditangkap di wilayah perairan NKRI. Vietnam termasuk salah satu negara yang paling sering memasuki zona wilayah kelautan Indonesia. Lalu apa yang membuat mereka tidak pernah jera melakukannya ?

Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti mengatakan asing tidak pernah jera melakukan pencurian atau ilegal fishing di laut Indonesia, sebab laut mereka tidak lagi memiliki banyak sumber daya. Sementara itu, kondisi laut Indonesia yang kaya akan hasil laut menjadi nampak seksi di mata para pelaku ilegal fishing tersebut.

"Apa yang terjadi dengan KRI kita (ditubruk) bukan pertama kali. Kenapa mereka enggak jera? ya namanya butuh bagaimana jera, di laut sendiri sudah tidak ada sumber daya laut," kata Menteri Susi dalam acara konfrensi pers di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (30/4).

Susi menegaskan apa yang dilakukan TNI AL sudah benar. Sebab kapal asing yang masuk tanpa izin harus diproses dan ditindak.

"Sudah benar apa yang dilakukan TNI AL. Kita harus terus menerus menjaga," tegasnya.

Dia mengungkapkan, dalam beberapa tahun terakhir ini agresivitas kapal asing yang melakukan ilegal fishing kian meningkat, salah satunya di wilayah perairan Natuna.

"Sumber daya laut mereka sudah habis rata-rata jadi lari ke bawah (mencuri di laut negara lain)," ujarnya.

Selain itu, keagresifan tersebut juga didorong dengan adanya spekulasi bahwa kebijakan pemerintah Indonesia kurang tegas sehingga tidak menimbulkan efek jera untuk para pelaku. Dia menegaskan, penenggelaman kapal adalah hukuman paling ampuh untuk dapat memberikan efek jera.

Oleh sebab itu dia menyatakan penjagaan keamanan kemaritiman harus lebih ditingkatkan.

"Sumber konflik di dunia akan beralih dari politik dan ideologi menjadi kebutuhan pangan dan laut menjadi salah satu sumber daya protein yang paling murah dan paling mudah didapat," ujar Susi Pudjiastuti.

Reporter: Yayu Agustini Rahayu

Sumber: Merdeka.com

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2vrWHrz

SCTV Menayangkan Resepsi Pernikahan Syahrini - Reino Barack di Jakarta

Dalam kesempatan terpisah, Banardi Rachmad, VP Programming Acquisition SCTV menjelaskan seperti apa SCTV menayangkan rangkaian acara Syahrini-Reino Barack. 

"Acara resepsi Jumat malam kita tak tayangkan live, tapi dikemas untuk ditayangkan Sabtu 4 Mei pukul 16.30 WIB," papar Banardi saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (30/4/2019) malam. 

Sementara acara sebelum resepsi di Jakarta terdiri dari akad nikah dan jamuan makan malam serta lainnya, beberapa waktu lalu, dikemas dalam episode yang ditayangkan beberapa kali, mulai Selasa (30/4/2019) sampai Jumat (3/5/2019) pukul 15.30 WIB.

Terdiri dari: 

- Episode perdana, Selasa (30/4/2019)   :   Lamaran

- Episode kedua, Rabu (1/5/2019)          :    Bachelorette Party

- Episode ketiga, Kamis (2/5/2019)         :    Pengajian, Sungkeman dan Akad Nikah

- Episode keempat, Jumat (3/5/2019)      :   Dinner Party di Jepang

- Episode kelima, Sabtu (4/5/2019)          :    Intimate Dinner

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DBcR6f

Cerita Gondangdia: Adit Mini, Point Guard Lincah Andalan Tim Basket Emtek

VIDEO: Era Akihito Usai, Warga Ungkapkan Terima Kasih

Liputan6.com, Jakarta Beberapa jam sebelum upacara pengunduran diri kaisar Akihito pada Selasa (30/4) pagi, sudah banyak warga jepang yang berkumpul di luar kompleks istana kekaisaran. Mereka hadir untuk mengucapkan rasa terima kasihnya atas pengabdian kaisar Akihito untuk Jepang.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WfBNrg

Kata-kata Motivasi Lucu Ini Siap Bikin Semangatmu Balik Lagi

9. Menabung di dunia dengan menggunakan uang saja kamu bisa, kenapa menabung di akhirat yang gratis saja tidak bisa?.

10. Hidup itu seperti aliran sungai yang mengalir, pasti ada saja kotoran yang lewat.

11. Menurut pribahasa, waktu itu adalah uang, jadi kalau saat teman Anda, Anda ajak jalan jalan mengatakan tidak ada waktu, itu artinya dia mengatakan secara halus, kalau sebenarnya dia tidak ada uang.

12. Janganlah pernah membuat seseorang menjadi jatuh cinta padamu, namun dirimu sendiri masih belum bisa memberikan hatimu padanya seutuhnya. Karena cinta sepihak itu sangat pedih.

13. Kata orang, diam itu emas. Berarti selingkuh itu emas. Kenapa? Karena kebanyakan orang selingkuh itu diam.

14. Bekerjalah layaknya tuyul, tak harus terlihat, tak harus dapat pujian, tak harus juga dapat kenaikan pangkat, bahkan tak bisa mencuri perhatian. Tapi hasil kerja tuyul lebih jelas dari pada hasil kerja Anda.

15. Sudah jangan sedih, penyesalan itu memang selalu datang terakhir. Karena kalau datangnya di awal itu namanya pendaftaran.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GTcx4X

Ketua KPK Impikan Koruptor Dijebloskan ke Nusakambangan

Agus mengaku, dirinya sudah meninjau Lapas Nusakambangan beberapa waktu lalu. Di sana, kata dia, terdapat beberapa kategori Lapas.

"Ada super maximum security, maximum security, medium dan minimum security," ucapnya menjelaskan.

Agus kemudian membagi pengalamannya selama mengunjungi penjara di Nusakambangan dengan tingkat keamanan super. Disebutkan, ada dua Lapas yang dikunjunginya.

"Mau naik perahunya aja udah digeledah. Apalagi nanti di dalamnya," ujar dia.

Agus menjelaskan, petugas di Lapas super maximum security sangat selektif menerima pengunjung. Pengunjung yang diperbolehkan masuk hanya keluarga dan pengacara dari napi. Itupun tidak bisa bersentuhan.

"Itu salah satu terapinya, ternyata tidak berbicara dengan manusia itu menjadi penderitaan," ucapnya.

Pucuk pimpinan lembaga antirasuah itu membayangkan, koruptor yang belum mengembalikan kerugian negara dijebloskan ke Lapas super maximum security Nusakambangan.

"Nanti kalau sudah dikembalikan uangnya baru turun kelas dari super maximum security ke maximum security, lalu turun kelas lagi ke minimum security. Di samping mengembalikan uang negara, penjeraan mungkin juga terjadi," kata Agus.

Sementara itu, Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen PAS) Sri Puguh Budi Utami mengungkapkan, ada tujuh Lapas di Nusakambangan terdiri dari kategori super maximum security, maximum security, medium, dan minimum security.

"Super maximum security ada dua yakni Lapas Batundan, Lapas Pasir. Maximum security juga dua. Sementara medium dan minimum security, masing-masing satu. Sekarang ada yang sedang dalam tahap penyelesaian yaitu super maximum dengan kapasitas 711 narapidana," tutup dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2UTbK7L

Pochettino: Barcelona Favorit Juara Liga Champions Karena Punya Messi

Tottenham Hotspur tak disangka bisa tembus semifinal Liga Champions. Ini sesuatu yang tak pernah diperkirakan Pochettino.

Rabu (1/5/2019) dini hari nanti, Tottenham akan menjamu Ajax Amsterdam di Tottenham Hotspur Stadium London. Peluang kedua tim sama besar karena keduanya merupakan kuda hitam.

Tottenham maju ke semifinal usai kalahkan tim favorit, Manchester City. Sedangkan Ajax sudah jungkalkan Juventus di perempat final.

"Tentu, kami ingin juara Liga Champions dan kami tentu tidak puas kalaugagal. Namun kalau saya melihat realitas, saya lebih dari puas dengan torehan sekarang," katanya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2ZPi0S3

Masalah Rantai Tak Lagi Hantui Honda Repsol di MotoGP Jerez

Teknisi Honda sudah menemukan masalah di rantai yang kerap terlepas saat pembalap berganti gigi. Honda klaim sudah pecahkan masalah itu menjelang MotoGP Jerez yang digelar 5 Mei nanti.

Meski Honda enggan mengungkapkan detail masalah dan solusinya, diduga bagian tensioner rantai yang diganti. Ini diyakini sudah memastikan masalah tak akan terulang.

Bahkan, motor yang dipakai Marquez dan Lorenzo sudah dikirim langsung markas Honda di Jepang. Mereka ingin mengetahui mengapa motor Lorenzo tiba-tiba mati sehingga membuat dia berhenti membalap.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2vu5gCg

Ini 3 Bintang NBA dan Sepatu Kets Andalannya

Jakarta - Juara bertahan NBA, Golden State Warriors, berhasil mengungguli Houston Rockets pada laga pertama semifinal Wilayah Barat, Senin (29/4/2019).

Golden State Warriors menang dengan skor 104-100 saat menjumpai Rockets di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat (AS).

Berkat kemenangan itu, Golden State Warriors kini memimpin skor 1-0. Bintang Golden State Warriors, Kevin Durant, tampil gemilang pada pertandingan tersebut. Kevin Durant tercatat mengemas 35 poin, 5 rebound, 3 assist, dan 1 steal.

Sementara itu, The Splash Brothers yakni Stephen Curry dan Klay Thompson masing-masing meraih 18 dan 13 poin.

Meskipun Giannis Antetokounmpo hanya meraih 22 poin, performa itu tak cukup memenangkan Bucks. Sementara di kubu Celtics, Al Horford dan Kyrie Irving sama-sama membuat double-double. Al Horford membukukan 20 poin dan 11 rebounds, sedangkan Irving mengemas 26 poin dan 11 assists.

Setelah itu, Rockets kembali menjamu Golden State Warriors pada gim kedua, sementara Bucks meladeni Celtics di Fiserv Forum.

Di semifinal wilayah Timur, Bucks kalah telak 90-112 Celtics di Fiserv Forum. Tuan rumah tak mampu membendung dominasi tim tamu yang merebut tiga kemenangan dari empat kuarter yakni 17-26, 33-26, 21-36, 19-24.

Kontribusi para pemain NBA tersebut tidak lepas dari peran penting sepatunya yang menemani selama bertanding dari babak pertama playoff NBA 2019

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GSUfRg

Bintang Zombie hingga Eridanus Supervoid, 6 Hal Mengerikan yang Ada di Antariksa

Objek mirip planet yang berkeliaran di antariksa ini (juga dikenal sebagai Planet Nomad, Planet Yatim, Planet Tanpa Bintang, dan lain-lain) adalah objek dengan massa yang cukup untuk memenuhi syarat sebagai planet, tetapi langsung mengorbit pusat galaksi.

Alam Semesta, meskipun memiliki bentangan luas, terdiri dari orbit yang penuh dan sesak. Tetapi sebuah Planet Jahat (Rogue Planet) mengganggu lintasan ini, bergerak secara serampangan sambil menabrak tubuh kosmik lainnya, bak balerina yang mabuk.

Para ilmuwan percaya, planet-planet jahat mungkin telah dikeluarkan dari sistem planet sebelumnya atau tidak pernah terikat secara gravitasi ke benda lain, seperti bintang. Lebih jauh, galaksi kita alias Bimasakti, mungkin memiliki miliaran Planet Jahat.

Menariknya, beberapa Planet Jahat menampilkan inti cair, yang dikombinasikan dengan eksterior dingin yang terisolasi, dapat memiliki lautan bawah tanah yang diduga mampu mendukung kehidupan.

Sebuah tim ahli petrologi dari Rice University baru-baru ini berteori bahwa sebuah Planet Jahat seukuran Mars mungkin bertabrakan dengan Bumi pada 4,4 miliar tahun yang lalu, dan bisa saja menanam benih kehidupan sambil menciptakan cukup puing yang kemudian berkembang menjadi Bulan, satelit alami Bumi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2PCpz9F

Koruptor Pembangunan Jalan di Pagar Alam Protes Divonis 4 Tahun Penjara

Liputan6.com, Palembang - Muhammad Teguh, terdakwa dugaan mark up pembangunan akses Jalan Bandar Udara Atung Bungsu, Dempo Selatan, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan (Sumsel) akhirnya divonis 4 tahun penjara.

Direktur Utama PT Baniah Rahmad Utama itu terbukti telah menggelapkan dana anggaran pembangunan di tahun 2013.

Selama proses persidangan, terdakwa telah mengembalikan uang negara sekitar Rp5,3 miliar, yang digunakannya untuk kebutuhan pribadi.

Majelis hakim saat sidang di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, Senin (29/4/2019), memutuskan terdakwa dugaan mark up dana pembangunan akses jalan di Kota Pagar Alam ini, mendapat vonis kurungan penjara selama 4 tahun dan denda Rp200 juta subsider tiga bulan penjara.

Danil, kuasa hukum terdakwa mengatakan, Muhammad Teguh, sudah mengembalikan uang sesuai dengan kerugian yang dialami negara.

"Klien kita sudah mengembalikan uang negara sekitar Rp5,3 miliar. Jumlah itu sesuai dengan taksiran kerugian keuangan negara dari BPKP," katanya.

Namun pengacara terdakwa merasa keberatan dengan vonis hukuman penjara selama 4 tahun, yang ditetapkan Majelis Hakim PN Palembang. Menurutnya, vonis majelis hakim sangat berat.

"Kenapa vonisnya hampir sama seperti tuntutan jaksa. Kami siap mengajukan banding," ujarnya.

Dalam amar putusan yang dibacakan, Majelis Hakim PN Palembang menganggap perbuatan yang dilakukan terdakwa terhadap pembangunan akses di Kota Pagar Alam, tidak mendukung program pemerintah tentang pemberantasan tindak pidana korupsi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GUgCWJ

Kronologi Pemindahan Ibu Kota RI dari Zaman Kolonial hingga Kini

Dahulu sebelum Indonesia merdeka, pemerintah kolonial Belanda sempat punya wacana memindahkan ibu kota dari Batavia ke Bandung.

Dilansir dari Merdeka, wacana itu muncul pada tahun 1916. Salah satu alasannya adalah karena Batavia yang panas dan lembab sehingga dianggap kurang sehat, sementara temperatur Bandung lebih sejuk.

Berdasarkan rilis BPN pada tahun 2016, berbagai langkah sudah diambil pemerintah kolonial demi mewujudkan rencana ini, termasuk pemindahan kantor penting secara bertahap. 

Kantor-kantor pertambangan dan energi, bio farma, kantor pos besar dan kantor pusat kereta api juga mulai dipindahkan. Bandung pun menjadi pusat militer pemerintah.

Belum sempat berhasil, realisasi pupus di tengah jalan karena berbagai isu seperti resesi dan korupsi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GURVt9

Kemenpora Dukung Turnamen Esports FIFA 19 Digelar

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga memberi dukungan terhadap turnamen gim FIFA 19 berskala internasional, Asian Cup 2019.

Turnamen ini diselenggarakan oleh IVPL (Indonesia Virtual Pro League) bekerja sama dengan The AEFA dari Jepang.

Sekretaris Kemenpora, Gatot S. Dewa Broto, Indonesia mendapatkan kebanggaan bisa menjadi penyelenggara kompetisi esports berskala internasional.

Sekadar informasi, IVPL terbentuk sejak tahun 2012 lalu, dan saat ini IVPL juga sudah mendapatkan izin langsung dari EA Sports untuk menggelar turnamen.

Kunjungan ke Kemenpora juga bertujuan untuk menggandeng pemerintah dalam menggelar turnamen-turnamen bergengsi lainnya di masa depan.

IVPL sejauh ini telah ikut berpartisipasi mengembangkan industri esports di tanah air. Salah satu turnamen yang saat ini sedang berlangsung, Asian Cup 2019: FIFA 19 11vs11.

Gatot mengatakan, turnamen Asian Cup IVPL ini merupakan hal baru baginya. Namun dia berkata, dibutuhkan kerja sama dari masing-masing pemain untuk saling bersinergi dalam meraih kemenangan.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2LgyDTa

SKK Migas Evaluasi 19 Blok Berpotensi Mengandung Migas 8,3 Miliar BOE

Liputan6.com, Jakarta - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) akan mengevaluasi 19 cekungan yang memiliki potensi kandungan migas 8,3 miliar barel setara minyak (Barel Oil Equivalent/BOE).

Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan, SKK Migas telah meluncurkan pusat pengetahuan dan pengembangan migas, yaitu Indonesia Oil and Gas Institute (IOGI). Untuk memudahkan pencarian data hulu migas Indonesia yang valid dan terkini.

"Untuk mendukung pengelolaan bisnis hulu migas yang lebih efektif, efisien, serta dalam upaya untuk mewujudkan kedaulatan energi nasional dan energi yang berkeadilan pada kesempatan kali ini juga, secara resmi kami perkenalkan Indonesia Oil and Gas Institute (IOGI),” kata Dwi, di Jakarta, Selasa (30/4/2019).

IOGI telah mengevaluasi lebih lanjut 19 cekungan produksi yang memiliki 126 proven plays dan mendapatkan potensi sumberdaya sebesar 8,3 miliar BOE.

Hasil evaluasi menunjukkan terdapat lima cekungan yang berpotensi menemukan cadangan besar dan signifikan, yaitu Cekungan Sumatera Utara, Sumatera Selatan, North East Java, Kutai, dan Pre-Tertiary Passive Margin. Indonesia masih berpeluang menemukan paling tidak dua lapangan dengan masing-masing sumberdaya di tempat sebesar 770 juta boe.

“IOGI diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan untuk mendorong semakin berkembangnya bisnis hulu migas di Indonesia," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2ZPdWkL

Top3 Berita Hari Ini: Kartel Honda dan Yamaha serta Pilihan Motor Listrik

Liputan6.com, Jakarta Mahkamah Agung (MA) menolak kasasi yang diajukan PT Astra Honda Motor (AHM) dan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) terkait kartel pasar sepeda motor. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. Kasasi Ditolak, Honda dan Yamaha Terbukti Kartel

Dua raksasa pabrikan sepeda motor asal Jepang ini, dinyatakan bersalah terkait pengaturan harga yang merugikan konsumen untuk skuter matik (skutik) 110-125 cc di Indonesia.

Keputasan ini sendiri, tertuang pada situs resmi MA, Nomor Register 217 K/PdtSus-KPPU/2019, yang diputuskan pada 23 April 2019. Selengkapnya baca di sini.

2. Motor Listrik Gesits Vs Viar Q1, Pilih yang Mana?

Motor listrik Gesits telah resmi diperkenalkan di Indonesia International Motor Show 2019, Jakarta. Saat ini Gesits ditawarkan dengan status off the road seharga Rp24,95 juta untuk versi single battery, sedangkan untuk dual battery konsumen menambah biaya Rp4 jutaan.

Di Indonesia sendiri belum banyak pemain motor listrik di kelas ini, salah satu motor listrik yang dijual dengan status on the road adalah Viar Q1. Harga on the road Jakarta Viar Q1 adalah Rp18 juta. Memang harganya terpaut jauh, namun tak banyak pilihan konsumen untuk motor listrik yang dilengkapi surat-surat. Selengkapnya baca di sini.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2J4nZML

Jadi Pelatih MU, Solskjaer Harus Berani Cadangkan De Gea

Jakarta Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer, harus berani menunjukkan tak takut mengambil keputusan besar dengan mencadangkan kiper David De Gea dalam dua pertandingan terakhir Premier League musim ini. De Gea pantas dicadangkan karena belakangan kerap membuat blunder fatal. 

Komentar tersebut dilontarkan mantan striker tim nasional Inggris, Ian Wright, setelah melihat De Gea kembali melakukan blunder saat MU meladeni Chelsea di Old Trafford, Minggu (28/4/2019). Gara-gara blunder De Gea tersebut Chelsea membawa pulang satu poin dari Old Trafford setelah bermain 1-1. 

Hasil itu membuat Setan Merah tertahan di posisi keenam klasemen Premier League, dengan nilai 65. MU tertinggal tiga poin dari Chelsea di peringkat keempat, yang merupakan batas akhir tiket ke Liga Champions musim depan. 

Alhasil, Setan Merah pantang kalah pada dua laga tersisa kontra Huddersfield Town dan Cardiff City jika ingin menjaga kans meraih tiket Liga Champions. 

"Jika dia (Solskjaer) benar-benar ingin menunjukkan kuasanya dan membuat orang-orang tahu dirinya tak takut membuat keputusan, dia harus meminggirkan (De Gea)," kata Wright di BBC Radio 5, seperti dilansir ESPN, Selasa (30/4/2019). 

"Jika manajer menjelaskan semuanya dan bilang kepadanya secara langsung mengapa dia dicadangkan dan memberinya jeda, itulah manajemen yang baik. Itulah yang harus dilakukan Solskjaer (terhadap David De Gea)," imbuh Wright.  

Video MU vs Chelsea: Blunder De Gea Hancurkan Mimpi Setan Merah

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GUPjvl

Pembangkit Tenaga Surya Bakal Listriki KEK Sei Mangkei

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution menggelar pertemuan dengan Direktur Jenderal Minyak dan Gas Djoko Siswanto dan Direktur Utama PT Pertamina Gas (Pertagas) Wiko Migantoro, di Kantornya, Jakarta. Pertemuan ini membahas kondisi harga gas di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei, Sumatera Utara.

Djoko mengatakan, hasil pertemuan akhirnya pemerintah memutuskan untuk menurunkan harga gas KEK Sei Mangkei, Sumatera Utara. Rencananya, penurunan tersebut akan dilakukan pada 2021.

Dia menuturkan harga gas di kawasan ekonomi khusus tersebut saat ini berada di kisaran USD 10,48 per MMBTu. Kemudian rencananya diturunkan di bawah USD 10 per MMBTu.

“Jadi sampai dengan tahun depan harga sesuai yang sudah terkontrak sampai akhir 2020. Setelah itu gas turun di bawah USD 10 (rencananya) sekarang harga USD 10,48,” jelasnya di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Selasa, 26 Februari 2019.

Djoko menyampaikan penurunan tersebut juga telah didukung dengan turunnya biaya operating dan maintenance pipa (ONM), transportasi di lokasi tersebut. “Ya biaya ONM-nya turun, transportasi,” imbuhya.

Wiko menambahkan dengan penurunan harga gas diharapkan pasokan gas bisa meningkat jadi 60 MMSCDF. Sebab, saat ini angka pasokan masih berada di angka 2,5 MMSCDF.

"Kita berharap demand-nya makin tumbuhlah dengan harga begini. Sekarang baru 2,5 mmscfd (supply Pertagas untuk KEK Sei Mangkei). Katanya yang punya kawasan (kenaikan) bisa sampai 60 MMSCDF," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2UQE9eX