Pages

Friday, May 17, 2019

Terkuak, Ini Cara Warga Pompeii Benahi Jalan Sebelum Gunung Vesuvius Meletus

Liputan6.com, Pompeii - Sebuah tim arkeolog menguak bahwa para pekerja dari bangsa Romawi kuno, pada zaman dahulu kala, memanfaatkan besi cair untuk memperbaiki jalan-jalan di Pompeii sebelum letusan Gunung Vesuvius terjadi --pada tahun 79 Masehi.

"Penemuan ini mengungkapkan metode perbaikan jalan yang sebelumnya tidak diketahui di kala itu, dan menunjukkan "penerapan berskala besar pertama atas penggunaan besi cair oleh orang-orang Romawi," tulis para peneliti dalam jurnal American Journal of Archaeology, yang dikutip dari Live Science pada Jumat (17/5/2019).

Gabungan ilmuwan ini terdiri dari Eric Poehler, seorang profesor sejarah klasik di University of Massachusetts Amherst; Juliana van Roggen, seorang peneliti independen; dan Benjamin Crowther, seorang mahasiswa doktoral di University of Texas di Austin.

Menurut mereka, saat Gunung Vesuvius meletus, ia menutupi seluruh kota Pompeii dengan abu dan lava. Meskipun banyak penduduk yang tewas, namun erupsi juga melindungi kota pada waktunya.

Banyak jalan-jalan di Pompeii dibangun dengan paving atau membatui. Tetapi selama survei yang dilakukan pada Juli 2014, para arkeolog menemukan bahwa seiring berjalannya waktu, gerobak, kereta kuda, atau pedati yang melintas di atasnya mengikis bebatuan di sana dan menorehkan lubang yang dalam atau bekas roda.

Akhirnya, warga terpaksa memperbarui jalan-jalan utama tersebut. Namun repaving atau membatui ulang lintasan itu merupakan proses yang mahal dan memakan waktu lama, menurut catatan sejarah dan peninggalan arkeologis.

"Salah satu pilihan untuk melakukan perbaikan, repaving, adalah upaya yang sulit dan memakan ongkos banyak, yang mungkin bisa menghalangi rute-rute penting di kota itu selama berbulan-bulan," ujar para peneliti dalam makalah mereka.

Polemik seperti itu menimbulkan masalah bagi masyarakat Pompeii, karena beberapa dari jalan-jalan di kota bisa cepat terkikis.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Vtq5bn

No comments:

Post a Comment