Pages

Wednesday, April 3, 2019

Idap Kanker Langka, Bocah Ini Dapat Lebih dari 4.000 Orang Pendonor Sumsum

Ketika dokter memberi tahu keluarganya bahwa anak laki-laki berusia lima tahun itu hanya memiliki waktu tiga bulan lagi, orangtuanya bertekad untuk melakukan segala yang mereka bisa untuk Oscar. Putra pasangan Olivia Saxelby dan Jamie Lee dari St Johns, Worcester, itu kini berjuang dengan waktu untuk menemukan pendonor sel induk yang cocok dengan dirinya.

Kedua orangtuanya telah melakukan kampanye untuk mencari pendonor bagi putra mereka. Untungnya, sekolah Oscar mendengar berita itu dan memutuskan untuk membantu bocah itu menemukan pendonor sumsum yang cocok sesegera mungkin. Dalam upaya menemukan pedonor, mereka kemudian menyelenggarakan pendaftaran di Sekolah Dasar Pitmaston dan jumlah yang mendafar sangat mengejutkan.

Hasilnya, sekitar 4.800 orang datang untuk menjalani pemeriksaan calon pendonor yang digelar di Sekolah Dasar Pitmaston, Woscester. Rupanya, permohonan Oscar untuk mencari donor yang cocok telah menginspirasi ribuan orang untuk membantu menyelamatkan nyawa bocah yang menderita kanker itu.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2HSyByk

No comments:

Post a Comment