Pages

Tuesday, May 7, 2019

Kimia Sebar Dividen 2018 Rp 83,8 Miliar

Liputan6.com, Jakarta - PT Kimia Farma (Persero) Tbk dengan kode saham KAEF akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2018 sebesar Rp 83,8 miliar kepada pemegang saham.

Dividen tersebut berasal dari laba bersih perseroan sebesar Rp 415,9 miliar tahun lalu.  Kimia Farma mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 27,27 persen jika dibandingkan dengan Rp 331,7 miliar pada 2017.

Capaian tersebut didukung oleh peningkatan pendapatan sebesar 21,65 persen dari Rp 6,13 triliun menjadi sebesar Rp 7,45 triliun. 

Direktur Utama Kimia Farma, Honesti Basyir mengatakan, usulan manajemen untuk membagikan dividen tunai tersebut telah disetujui oleh pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Selasa, 7 Mei 2019. 

"Dividen payout ratio untuk tahun buku 2018 sebesar 20 persen dari laba bersih Perseroan tahun 2018 Rp 415,90 miliar," ujar Honesti saat jumpa pers di Hotel Kempinski, Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Menurut Honesti, dividen yang disebar tahun ini lebih rendah dibandingkan Rp 98 miliar pada 2017. Keputusan tersebut merupakan permintaan dari manajemen sebab perseroan membutuhkan investasi untuk ekspansi bisnis. 

Tahun ini, PT Kimia Farma Tbk telah mengalokasikan dana belanja modal sekitar Rp 4,2 triliun. Sekitar Rp 2,5 triliun akan digunakan untuk mendukung pertumbuhan bisnis secara organik. Kemudian, sekitar Rp 1,7 triliun dialokasikan untuk non organik. 

Terkait sumber pendanaan, Honesti mengemukakan, sekitar 30 persen bersumber dari kas dan 70 persen eksternal.

"Untuk sumber pendanaan eksternal, tahun ini kami berencana menerbitkan obligasi sebesar Rp 1,5 triliun dengan tenor 3-5 tahun," tandasnya. 

Reporter: Anggun P.Situmorang

Sumber: Merdeka.com

Let's block ads! (Why?)

from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Jnqn1d

No comments:

Post a Comment